Manfaat Hyaluronic Acid Dalam Menjaga Kecantikan Kulit


04 Sep 2020

manfaat-hyaluronic-acid-dalam-menjaga

Banyak yang belum mengenal Hyaluronic Acid (HA). Padahal, keberadaannya sangat penting bagi kecantikan kulit. Tanpa HA, kulit SmailiFriends tidak akan bisa segar dan bercahaya setiap saat.

Mendengarnya pertama kali pasti memicu keraguan. Bagaimana mungkin “acid” justru bagus untuk kulit? Namun, HA memang spesial. Tanpa HA, kulit tidak akan bisa segar, elastis, serta bercahaya. SmailiFriends tidak akan bisa awet muda.

Apa Itu Hyaluronic Acid?

    Hyaluronic ACID (HA) sesungguhnya merupakan senyawa alami yang ada di dalam tubuh manusia. HA berperan penting dalam mengikat air di dalam kulit agar selalu bisa terhidrasi dengan baik.

    Secara garis besar, HA berperan sebagai humektan. Berkat HA, kelembapan kulit bisa terjaga sehingga selalu segar setiap saat. Selain di dalam kulit, HA biasanya juga terdapat di lapisan bening mata serta jaringan ikat persendian.

    Kemampuan HA dalam mengikat air sangat luar biasa. Perannya laksana magnet untuk air. Sebagai gambaran, setiap gram HA mampu menahan air hingga enam liter air. Berkat itulah, kelembapan kulit bisa terjaga.

Kapan Hyaluronic Acid Diperlukan?

    Kelembapan kulit yang terjaga merupakan syarat mendasar kulit yang sehat. Tanpa hidrasi yang baik, kulit akan terlihat kering. Pada akhirnya, penuaan dini akan cepat terjadi.

    Oleh karena itu, HA selalu diperlukan. Tubuh memang memproduksinya secara alami. Namun, seiring waktu, jumlah HA kian berkurang. Hal itu disebabkan oleh beragam faktor mulai dari usia, paparan polusi, hingga pola hidup yang buruk.

    Jika HA di dalam kulit mulai menghilang, dampaknya akan terlihat nyata. Kulit terlihat berkerut. Garis-garis di wajah juga semakin jelas. Singkat kata, kulit akan terlihat tua dan kurang segar.

    Oleh karenanya, dukungan produk perawatan wajah yang mengandung HA sangat diperlukan. Namun, SmailiFriends tetap harus cermat dalam memilih. Jika tidak, pemakaiannya akan sia-sia.

Hydrolized Hyaluronic Acid Di SMAiLiFACE

 Karena sedemikian penting, tambahan HA dari aneka produk perawatan sangat membantu menjaga elastisitas kulit. Namun, sekadar menambahkannya juga belum tentu berhasil.

HA merupakan senyawa yang unik. Diperlukan molekul dengan ukuran yang tepat supaya bisa menghidrasi hingga bagian dalam kulit. Jika molekulnya terlalu besar, HA hanya akan berada di lapisan luar kulit. Proses pelembapan pun tidak akan maksimal.

Dalam hal ini, SMAiLiFACE menghadirkan solusi. HA di SMAiLiFace diproses sedemikian rupa dari kombinasi aneka macam HA. Dikenal sebagai Hydrolyzed Hyaluronic Acid, ukuran molekul HA di sana beragam mulai light-weight, medium-weight, hingga high-weight. Berkat itulah, peran HA di SMAiLiFACE untuk menjaga kelembapan kulit bisa maksimal.

 

Artikel Lainya


Artikel 1

Santap Semua Ini Agar Kulit Selalu Bersinar

Kulit bersinar yang membuat terlihat awet muda pasti menjadi impian banyak orang. Selain rajin merawat kulit dan menjaga pola hidup sehat, mengonsumsi aneka makanan bernutrisi tinggi juga sangat membantu.
Baca Lebih
Artikel 1

Mengapa Harus Memakai SMAiLiFACE?

Smailiface Moisturizing Face Mask nyaman digunakan. Mengandung Hydrolyzed Hyaluronic Acid atau HA yang diperlukan untuk kecantikan kulit. SMAiLiFACE terbukti punya aneka keunggulan dibanding mask sheet yang lain
Baca Lebih
Artikel 1

Bagaimana Menjaga Hidrasi Kulit Tetap Baik?

Dehidrasi kulit makin terlihat jelas di wajah. Kehadiran mata panda atau lingkaran hitam di sekitar mata bisa menjadi salah satu indikasinya. Pasti SmailiFriends tidak mau mengalaminya. penting sekali untuk memerhatikan hidrasi kulit
Baca Lebih

Hubungi Kami

Hubungi Smailiface